Lurah Ciputat Dan Sawah Baru Siap Emban Amanah

Lepas Sambut Kelurahan Ciputat.
Lepas Sambut Kelurahan Ciputat.
TANGSEL, KORANTRANSKASI.com - Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) beberapa waktu lalu telah melakukan mutasi dan rotasi Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). Kini, posisi para SKPD Tangsel telah berbeda dari sebelumnya, mulai eselon 2, 3 bahkan eselon 4.
Diantaranya Sekretaris Kelurahan (Sekkel) Kecamatan Ciputat mendapat promosi sebagai Kepala Kelurahan, Cecep Iswadi, SE yang sebelumnya menjabat Sekkel Serua diangkat menjadi Kepala Kelurahan Ciputat Kecamatan Ciputat, untuk menggantikan Lurah sebelumnya Rahmat KS, S.Sos yang dipindahtugaskan menjadi Kasi di Dispora.
Dalam acara lepas sambut yang berlangsung di halaman Kantor Kelurahan Ciputat Cecep Iswadi mengatakan bahwa dirinya sebelumnya telah bertugas menjadi Sekkel di Wilayah orang lain seperti Serua Indah dan terakhir Serua. “Kini saya ditempatkan menjadi Lurah di Kampung dewek, tentu ini tantangan buat saya, namun saya akan terus berusaha mengemban tugas ini sebaik-baiknya, dukungan dari semua pihak sangat saya harapkan,” tutur cecep Iswadi.
Selain Cecep Iswadi yang mendapat promosi, Muslim, SE yang sebelumnya manjabat Sekkel Sawah Baru. Muslim diangkat menjadi Lurah Sawah Baru Kecamatan Ciputat, mengantikan Drs H. Arpan, M.Si yang dipindah tugaskan menjadi Kasubag di Lingkungan Pemkot Tangsel. Sementara itu Posisi Sekkel yang tadinya diduduki Muslim, kini diisi oleh Agam Sajiana, S.Sos.
Lurah Muslim mengatakan Jabatan merupakan sebuah amanah yang harus dilaksanakan sebaik mungkin. “Semoga kedepannya Kelurahan Sawah Baru bisa memberikan pelayanan lebih maksimal lagi kepada masyarakat,” harapnya.
Camat Ciputat H. Andi D Patabai saat menghadiri lepas sambut Kelurahan Ciputat, dalam sambutannya menginginkan, agar Lurah yang baru dan Sekkel juga seluruh segenap jajarannya harus se-irama, sehingga Pemerintahan tingkat kelurahan bisa berjalan dengan baik.

“Saya berharap kepada Lurah yang sekarang, bisa menciptakan inovasi baru, guna membangun wilayahnya, karena dari hasil inovasi tentunya akan mendapat nilai tambah, baik dari Masyarakat maupun Pemerintahan itu sendiri,” pungkasnya. (Okt)

Posting Komentar

0 Komentar