Kepala BPKAD Kota Cimahi, Hella Haerani. |
CIMAHI, KORANTRANSAKSI.com - Pemkot Cimahi
memastikan seluruh pegawai hasil perubahan Satuan Organisasi Tatanan Kerja
(SOTK) terbaru telah mendapatkan ruangannya masing-masing. Sekalipun terdapat
sejumlah SOPD baru seperti Dinas Kominfoarpus dan Dinas Ketahanan Pangan dan
Pertanian.
Kepala Badan
Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Cimahi, Hella Haerani
mengungkapkan, saat ini masih ada beberapa dinas yang digabung atau dipecah.
Kebanyakan fasilitas ruangan untuk dinas baru di Pemerintah Kota Cimahi masih
berada di kompleks yang sama, hanya disekat.
"Kemudian
untuk sarana dan prasarana, seperti komputer, meja dan kursi sudah
dipersiapkan," kata Hella, belum lama ini.
Meski begitu, tak dipungkirinya
fasilitas ruangan memang belum ideal. Tapi, untuk saat ini, pihaknya akan
memanfaatkan fasilitas yang ada. Karena terpenting pelayanan terhadap
masyarakat tetap berjalan.
Selain itu, lanjut
Hella, fasilitas kendaraan dinas juga sepertinya tidak akan ada penambahan.
Pihaknya akan memanfaatkan kendaraan dinas yang ada saat ini. Lantaran
pengadaan kendaraan dinas barupun tidak semudah membalikan telapak tangan.
"Termasuk
fasilitas mobil dinas, kami juga belum menganggarkan untuk pembelian baru. Sementara
ini memanfaatkan fasilitas mobil dinas yang ada saja," paparnya.
Seperti diketahui,
Dinas Komunikasi dan Infromasi Diskominfo Arsip Perpustakaan (Diskominfoarpus)
merupakan salah satu SOPD baru yang merupakan gabungan dari Humas dan Kantor
Arsip Perpustakaan dan Pengelolaan Data Elektronik (KAPDE).
Selain itu, Dinas
Koperasi UMKM Perindustrian Perdagangan dan Pertanian (Diskopindagtan) kini
dipecah menjadi Dinas Koperasi UMKM Perindustrian dan Perdagangan dengan Dinas
Ketahanan Pangan dan Pertanian. Otomatis kedua dinas tersebut menempati
ruangannya masing-masing. (Red)
0 Komentar