Jumpa pers launching program acara ramadan di Indosiar. |
JAKARTA,
KORANTRANSAKSI.com - Indosiar kembali menghadirkan tayangan istimewa di bulan suci Ramadan 1438 Hijriyah. Program-program unggulan special yang menginspirasi
dan penuh hikmah serta menghibur, akan menemai pemirsa setia Indosiar dari
waktu sahur hingga berbuka puasa.
Tak jauh berbeda
dari ramadan tahun lalu, Indosiar masih menyuguhkan program pencarian bakat dan
varety show untuk menggaet pemirsa, di Ramadan 1438 H ini. Namun tahun ini, Indosiar akan menayangkan beberapa sentuhan
baru terhadap tayangannya.
Program-program
spesial yang akan memperkuat jam tayang Indosiar di bulan Ramadan antara lain
'Akademi Sahur Asia (Aksi Asia)', 'Nasihat Mamah Dedeh', 'Mikrofon Pelunas
Hutang', hingga 'Keluarga Gunarso'.
Acara Mikrofon Pelunas Hutang akan dipandu oleh Okky
Lukman. Ini merupakan sebuah acara kompetisi
yang bukan saja menghibur tapi juga mengangkat pesan manis, tentang orang-orang
yang memiliki hutang dan bagaimana mereka berjuang untuk melunasinya.
Membedakan dengan
kakaknya, SCTV yang kental dengan tayangan drama, Ramadan Penuh Berkah di
Indosiar memang menyajikan banyak show. Namun bukan berarti drama tidak ada
sama sekali. Ada satu tayangan FTV yang akan hadir setiap sore. Menariknya ide
cerita tiap episodenya didapat dari masukan pemirsa, yaitu berupa kisah
nyata.
Direktur
Programming SCM, Harsiwi Achmad mengatakan
setiap tahunnya Indosiar menayangkan program spesial yang menghibur dan
menambah wawasan religi pemirsanya. "Indosiar
ingin menyuguhkan program-program yang selain menghibur juga, mampu mengangkat
nilai-nilai kehidupan yang menginspirasi pemirsa. Harapannya Ramadan di Indosar
terasa menyenangkan sekaligus penuh hikmah," ujar Harsiwi dalam jumpa pers
di Senayan City, Jakarta Pusat, Rabu (3/5).
Program Aksi yang
berjalan selama empat tahun kini lebih spesial dengan meluaskan hingga ke
kawasan Asia dalam program 'Aksi Asia' yang tayang sejak hari Sabtu, 27 Mei
2017 di waktu sahur pukul 02.00 WIB.
Sebanyak 24 ustadz
dan ustadzah yang berasal dari negara Asia lainnya yakni Malaysia, Brunei
Darussalam, dan Singapura akan hadir menyampaikan tausyiah.
Abdel, lrfan
Hakim, Rina Nose, dan Ramzi akan memandu jalannya Aksi Asia di setiap
episodenya bersama dengan ulama-ulama tanah air sepeni Mamah Dedeh, Ustadz
Subkhi Al Bughury, serta Ustadz Wijayanto yang hadir untuk memberikan komentar
atas materi tausyiah serta cara penyampaian yang ditampilkan para peserta.
Sistem penilaian
peserta juga mengalami perubahan di tahun ini. Peserta akan dinilai langsung
oleh dewan juri perwakilan empat negara. Bagi peserta dengan skor terendah
harus pulang untuk meninggalkan panggung Aksi Asia.
Waktu menunggu berbuka
pemirsa akan semakin berwarna berkat kehadiran Mamah Dedeh setiap harinya dalam
program Nasihat Mamah Dedeh pukul 18.30 WIB sejak hari Sabtu, 27 Mei 2017.
Mamah Dedeh akan
membantu memberikan solusi atas berbagai problematika yang disampaikan pemirsa
dengan panduan Al Quran dan Al Hadist. Sehingga pemirsa dapat mengambil hikmah
dari setiap kejadian dalam hidup.
Menemani pemirsa
berbuka puasa, program reality show. Mikrofon Pelunas Hutang akan tayang pukul
18.00 WIB. Sebelumnya, "Mikrofon Pelunas Hutang telah mewarnai layar kaca
Indosiar sejak bulan April 2017 lalu dengan dua peserta di setiap episodenya
dengan segala keterbatasannya melunasi hutang.
Dipandu untuk oleh
Okky Lukman, Mikrofon Pelunas Hutang akan tayang lebih spesial dengan kemasan
nuansa Ramadan dan kembali menantang peserta bernyanyi yang dinilai langsung
oleh para dewan juri yakni Titi DJ, soimah, dan Anji.
Aksi menghibur
dari Keluarga Gunarso yakni Ivan Gunawan, Nassar, Soimah, dan Okky Lukman
bersama DT3rong Plus yang teridiri dari Irfan Hakim, Rina Nose, Ramzi, serta
Gilang Dirga akan meramaikan waktu malam pemirsa dalam program 'Keluarga
Gunarso' yang tayang selama bulan Ramadan pukul 20.00 Wib.
Program variety show
"Keluarga Gunarso” menceritakan kehidupan
Keluarga Gunarso yang kaya raya namun selalu bersinggungan dengan tetangganya,
DTerong Plus. (Suryati)
0 Komentar