KETUA DPRD KOTA TANGSEL PIMPIN PENYEMPROTAN DISINFEKTAN DI WILAYAHNYA


Tangsel, KORANTRANSAKSI.Com -  Minggu, 29/03/2020 Penyebaran virus korona baru (covid-19) yang kian signifikan dan terus memakan korban sampai membuat warga gelisah, terutama di wilayah Jabodetabek, membuat ketua Dewan DPRD Tangerang selatan berinisiatif melakukan aksi penyemprotan desinfektan secara rutin.

"Karena itu bersama beberapa rekan kami melakukan penyemprotan yang ketiga kalinya dan penyemprotan tersebut di laksanakan seluas Dua RW. Memang Tak murah biayanya yang di keluarkan untuk penyemprotan tersebut, karena kesulitannya  ialah mencari cairan obat yang kian sulit di dapat" ujar H. Abdul Rosyid yang menjabat sebagai ketua Dewan DPRD Tangsel atau yang akrab di panggil Ocil "setelah di wawancarai oleh wartawan & wartawati korantransaksi, minggu (29-03-2020). 

"lanjut, kegiatan tersebut akan dilakukan terus dan kita Fokus dalam penyemprotan desinfektan ke rumah-rumah warga, menyemprot area jalan, pagar rumah dan juga kawasan sekitar dengan beberapa anggota kami. Tujuan kami ialah memberikan rasa nyaman untuk warga sehingga psikologinya terjaga," imbuhnya.


H. Abdul Rosyid menegaskan kegiatan sosial yang dilakukan akan terus berlanjut sampai pemerintah menyatakan negara sudah kembali kondusif dan aman dari bahaya virus korona. Selain itu juga akan fokus pada kegiatan sosial lainnya khususnya di lingkungan RT/RW kampung pasar jengkol tangsel, perumahan Tempat kediaman saya dan sekitarnya.

“Masyarakat sekitaran pasar jengkol mengucapkan banyak terima kasih kepada Ketua Dewan DPRD Tangsel H. Abdul Rosyid dan pihak kelurahan yang telah memberikan support pada kegiatan ini karena sinergi adalah sebuah keharusan dalam melakukan aksi sosial yang mengapresiasi inisiatif yang sangat positif," tegasnya. (Wanda)

Posting Komentar

0 Komentar